Main Article Content
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah: (1) Mengembangkan media pembelajaran berbasis web. (2)
Mengetahui kelayakan media pembelajaran berbasis web melalui uji validitas, uji praktikalitas, dan uji
efektifitas. Pengembangan media pembelajaran berbasis web menggunakan metode penelitian R&D. Tahapan
pengembangan menggunakan model ADDIE dengan rincian sebagai berikut: (a) analisis kebutuhan; (b) desain
produk; (c) pengembangan produk; (d) implementasi produk; dan (e) evaluasi produk. Subjek dalam penelitian
ini adalah guru program kesetaraan paket C di PKBM Assolahiyah Karawang yang dipilih secara acak. Hasil
penelitian menunjukkan kelayakan media pembelajaran berbasis web dengan hasil uji ahli media diperoleh
rata-rata sebesar 92,50% dengan kategori “valid”. Hasil uji ahli materi diperoleh rata-rata sebesar 94,79%
dengan kategori “valid”. Hasil uji angket praktikalitas guru diperoleh rata-rata 89,78% dengan kategori “sangat
praktis”. Hasil uji angket praktikalitas siswa diperoleh rata-rata 89,94% dengan kategori “sangat praktis”. Hasil
pretest siswa kelas eksperimen 13,33% dan hasil posttest kelas eksperimen 86,67%. Sedangkan pada kelas
kontrol didapatkan hasil pretest 57,14% dan hasil posttest kelas kontrol 42,86%. Jadi, media pembelajaran
yang dikembangkan efektif digunakan.